Daerah

Antisipasi Gangguan Kamtibmas di Bulan Ramadhan, Sat Samapta Polres Sorong Selatan Terus Tingkatkan Patroli Subuh

  • Administrator
  • Rabu, 12 Maret 2025
  • menit membaca
  • 71x baca
Antisipasi Gangguan Kamtibmas di Bulan Ramadhan, Sat Samapta Polres Sorong Selatan Terus Tingkatkan Patroli Subuh

Teminabuan - Nusantara Warta.Com,Dalam rangka menjaga keamanan dan ketertiban selama bulan suci Ramadhan 1446 H, Satuan Samapta (Sat Samapta) Polres Sorong Selatan melaksanakan Patroli Sholat Subuh di sejumlah masjid di wilayah distrik teminabuan, Rabu (12/3/2025).

Patroli Subuh ini merupakan bagian dari upaya Polres Sorong Selatan dalam mengantisipasi kejahatan 3C (Curat, Curas, dan Curanmor) serta berbagai tindak pidana lainnya yang berpotensi terjadi selama bulan ramadhan.

Kapolres Sorong Selatan AKBP Gleen Rooi Molle, S.I.K melalui Kasat Samapta Polres Sorong Selatan IPTU Rasbaya Purba, S.H menjelaskan bahwa, Patroli ini bertujuan untuk memberikan rasa aman bagi umat Muslim yang menunaikan ibadah Sholat Subuh. Selain itu, pihak kepolisian juga memberikan imbauan kepada masyarakat agar tetap menjaga keamanan selama beribadah.

“Kami mengimbau jamaah untuk selalu waspada terhadap anak anak mereka agar tidak terlibat dalam tindakan yang melanggar hukum. Selain itu, kami juga mengingatkan agar umat Muslim yang melaksanakan Sholat Subuh senantiasa menjaga kerukunan antar umat beragama,” ujarnya.

Dengan adanya patroli rutin ini, diharapkan masyarakat dapat lebih disiplin dalam menjaga ketertiban lingkungan. Polres Sorong Selatan mengajak seluruh warga untuk bersama-sama menciptakan suasana yang aman dan nyaman. Sehingga, ibadah di bulan suci ramadhan dapat berjalan dengan khusyuk dan tanpa gangguan.(Rls/Red)

Tinggalkan Komentar

Kirim Komentar