Daerah

Forkopimda Sorong Selatan Gelar Sidak Bapokting dan Pasar Murah Jelang Hari Raya Idul Fitri 1446 H, Di Wilayah Distrik Teminabuan

  • Administrator
  • Jumat, 28 Maret 2025
  • menit membaca
  • 177x baca
Forkopimda Sorong Selatan Gelar Sidak Bapokting dan Pasar Murah Jelang Hari Raya Idul Fitri 1446 H, Di Wilayah Distrik Teminabuan

Teminabuan - NusantaraWarta.com,Dalam rangka upaya membantu meringankan kebutuhan ekonomi masyarakat jelang Idul Fitri 1446 H, melalui program Safari r
Ramadhan Pemerintah Daerah Kabupaten Sorong Selatan Melalui Dinas Perindagkop Sorong Selatan menggelar kegiatan pasar murah yang bertempat di pasar Kajase distrik teminabuan, Kamis (27/3/2025).

Hadir dalam kegiatan ini, Bupati Sorong Selatan Petronela Krenak, S.Sos, Wakil Bupati Sorong Selatan Yohan Bodori S.Sos, M.Tr.Ap, Kapolres Sorong Selatan AKBP Gleen Rooi Molle, S.I.K, Dandim 1807/Sorong Selatan Letkol Czi Muhammad Zainal Wafa, Pimpinan OPD dan Staf Pemda Sorong Selatan serta masyarakat distrik Teminabuan.

Sebelum memulai kegiatan pasar murah, Kapolres Sorong Selatan bersama Forkopimda  melakukan inspeksi mendadak (sidak) bertempat di toko sembako bone indah dalam rangka memastikan ketersediaan Bapokting, harga sembako tetap stabil serta mencegah adanya barang yang kadaluarsa jelang perayaan  Idul Fitri 1446 H.

Bupati Sorong Selatan Petronela Krenak, S.Sos mengatakan sidak tersebut merupakan bentuk komitmen bersama pemerintah dalam memastikan ketersediaan stok barang. "Dengan adanya sidak ini, pemerintah daerah bersama TNI-Polri memastikan bahwa harga bahan pokok tetap terkendali dan masyarakat tidak perlu khawatir akan ketersediaan barang selama ramadhan hingga lebaran,” ujarnya.

Kemudian, kegiatan pun dilanjutkan dengan kegiatan pasar murah bertempat di pasar kajase. Sebanyak 200 paket sembako pasar murah dibagikan kepada warga yang beragama islam yang akan merayakan idulfitri di wilayah distrik teminabuan secara gratis dimana paket sembako tersebut berisi beras 5 kg, gula pasir 1 kg, tepung terigu 1 kg, Mentega 1 kg, susu 1 kaleng dan telur 1 ram.

Kegiatan tersebut dimulai dengan sambutan Bupati Sorong Selatan Petronela Krenak, S.Sos, dirinya menyatakan kegiatan pasar murah merupakan bentuk komitmen dan perhatian pemerintah daerah Kabupaten Sorong Selatan dalam membangun sinergi dan mempererat silaturahmi melalui aksi peduli sosial menyambut perayaan idul Fitri 1446 H.

Dirinya pun berharap, adanya kegiatan tersebut dapat memberikan dampak positif serta membantu masyarakat menjelang hari raya idul fitri "Semoga pasar murah yang kami laksanakan ini benar-benar bisa memberikan manfaat bagi masyarakat. Sehingga mereka dapat menyambut hari raya dengan penuh kebahagiaan," ujarnya.

Lanjut dirinya menambahkan kepada masyarakat agar menerima bantuan tersebut dengan penuh suka cita. "Saya berharap masyarakat menerimanya dengan penuh suka cita namun, jangan melihat dari nilainya tapi lihatlah dari sisi partisipasi dan toleransi melalui sinergitas TNI-Polri dan Pemerintah Daerah dalam memberikan pelayanan di penghujung bulan Ramadhan” tutupnya.

Kemudian, Kapolres Sorong Selatan AKBP Gleen Rooi Molle, S.I.K juga menyampaikan dukungannyai terhadap langkah Forkopimda dalam aksi peduli sosialnya sehingga, diharapkan dapat membantu masyarakat dalam memenuhi kebutuhannya terutama jelang perayaan idul fitri 1446 H.

“Polri mendukung penuh pemerintah dalam mendistribusikan bahan pokok penting, termasuk pelaksanaan pasar murah sebagai bentuk kepedulian Polri dan pemerintah kepada masyarakat jelang perayaan idul fitri 1446 H, khususnya di Kabupaten Sorong Selatan,” ungkapnya.

Selanjutnya, kegiatan pun dilanjutkan dengan penyerahan paket sembako pasar murah secara simbolis oleh para pimpinan OPD kemudian, disela-sela kegiatan tersebut Kapolres Sorong Selatan pun menyempatkan dirinya berbelanja dan bertatap muka bersama mama penjual pinang.

Terlihat antusias dan respon positif warga masyarakat distrik teminabuan dalam menyambut kegiatan pasar murah oleh Forkopimda Sorong Selatan. Selama kegiatan berlangsung berjalan dengan lancar dan kondusif. (Rls/Red)

Tinggalkan Komentar

Kirim Komentar